Sunday, June 30, 2013

Prajurit Korem 064/MY Menerima Helm Satuan


PENREM.LawuNews
   Sebagai wujud kepedulian Komandan Korem 064/MY Kolonel Inf Dedy Kusmayadi pada hari ini Rabu (26/6) menyerahkan secara simbolis Helm Satuan Korem 064/MY kepada perwakilan Perwira Letda Inf Rokhim, Bintara Sertu Asep Deni, Tamtama Pratu Nanang dan Pegawai Negeri Sipil Sutrimo ,bertempat di lapangan Apel Makorem 064/MY Jalan Maulana Yusuf No 9 Serang Banten, yang dihadiri oleh seluruh unsur pejabat Makorem 064/MY, Perwira, Bintara, Tamtama dan Pegawai Negeri Sipil yang berjumlah 150 orang.
    Danrem menyampaikan bahwa diberikannya Helm satuan ini, dalam rangka melaksanakan petunjuk pimpinan Angkatan Darat dalam upaya meningkatkan keamanan bagi anggota ketika mengendarai sepeda motor, mengingat angka kecelakaan personel Prajurit maupun Pegawai Negeri Sipil di jajaran Angkatan Darat masih tinggi. Dengan demikian kebijaksaan untuk membagikan Helm Satuan adalah salah satu langkah Pimpinan untuk mengantisipasi dan mengurangi angka kecelakaan bagi Prajurit dan PNS pengguna sepeda motor.
    Lebih lanjut Danrem mengharapkan agar seluruh personel jajaran Markas Korem 064/MY untuk selalu meningkatkan kesadaran dalam mentaati peraturan lalu lintas, karena dengan menggunakan Helm Satuan yang tertulis identitas satuan maka ketika anggota berjalan menggunakan sepeda motor bukan berarti berjalan sendirian tetapi berjalan membawa nama baik satuan. Danrem juga menghimbau kepada seluruh anggota untuk mendukung seluruh kebijakan pimpinan dalam upaya mengurangi pelanggaran lalu lintas bagi Prajurit dan PNS pengguna sepeda motor.
 (Penrem 064/MY/Pendam III/Slw/Red)

No comments:

Koprasi Warga Cimahi Mandiri Menggelar RAT Tepat Waktu

Cimahi (LawuPost)  Koperasi yang sehat dan baik adalah Koperasi yang mampu melaksanakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) tepat waktu, dan Rap...