Cijantung (Lawunews.Com)
Tim Siaga banjir Komando Pasukan Khusus (Kopassus) sektor Bidaracina bekerjasama dengan tim Kesehatan dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (UI), Rabu (22/1/2014) mengadakan pengobatan di pengungsian SDN Bidaracina 03-04 Jalan Setia No 10 Kecamatan jatinegara.
Ketua Posko pengungsi Bapak Adi Mulyadi mengatakan . “warga yang masih bertahan di pengungsian SDN Bidaracina berjumlah sekitar 300 orang dan para pengungsi ini sangat membutuhkan perlengkapan anak-anak seperti minyak kayu putih, pampers, bedak ,susu bayi,” terangnya.
Tim Siaga Banjir Kopassus yang bertugas di wilayah Bidaracina sejak ,Sabtu (18/1), selain mengevakuasi para korban banjir, Tim Siaga Banjir Kopassus juga melakukan patroli di malam hari untuk menjaga keamanan wilayah yang terkena banjir, Tim Siaga Banjir Kopassus juga mendistribusikan bantuan dari masyarakat kepada para pengungsi. (Penerangan Kopassus/Red)
No comments:
Post a Comment