Tuesday, April 1, 2014

SD Negeri Baros Mandiri 6 Cimahi Menjadi Wakil Kota Cimahi di Lomba OSN MIPA Tingkat Provinsi Jabar

Cimahi (Lawunews.Com)
Muhamad Akmal Firdaus siswa dari Sekolah Dasar (SD) Negeri Baros Mandiri 6 Cimahi menjadi wakil Kota Cimahi dalam  lomba  Olimpiade Sains Nasional (OSN) tingkat provinsi untuk perlombaan mata pelajaran  MIPA. 
 
Prestasi Muhamad Akmal Firdaus  merupakan kebanggaan bagi SD Negeri Baros Mandiri 6 Cimahi  dan Kota Cimahi, karena mereka mewakili sekolah dan Kota Cimahi di tingkat Provinsi, hal tersebut di sampaikan Kepala Sekolah SD Negeri Baros Mandiri 6 Cimahi Ali Ersugianto, S.Pd. M.M, saat di temui Lawunews.Com usai acara pembukaan sekaligus pelepasan kontingen minat bakat dan kreatifitas siswa jenjang pendidikan dasar dan pendidikan menengah dan tingkat Provinsi Jawa Barat tahun 2014, Senin, (24/3). 

Ali berharap, Siswanya bisa melanjutkan prestasi sampai ke tingkat Nasional, Ia percaya, kemampuan yang dimiliki siswanya  bisa bersaing dengan peserta lainnya dari luar kota Cimahi. "Kami berharap, prestasi SD Negeri Baros Mandiri 6 Cimahi   yang menjadi wakil Cimahi tidak hanya sampai di tingkat provinsi,tetapi juga sampai pada Olimpiade tingkat Nasional bahkan Internasional," harapnya.

Menurut Ali , kegiatan lomba OSN merupakan lomba berjenjang yang rutin digelar tiap tahun, dan bagus untuk menumbuhkan budaya belajar dan mengembangkan kompetensi yang dimiliki siswa di bidang Matematika dan IPA.
 
“Kegiatan lomba OSN juga memotivasi guru untuk semakin giat meningkatkan kualitas pemebelajaran di sekolah,  dengan begitu, mutu pendidikan di Kota Cimahi semakin baik di kancah regional maupun Nasional, “ terangnya. Sementara itu, Muhamad Akmal Firdaus   mengaku bangga bisa mewakili sekolah terlebih Kota Cimahi dalam ajang lomba OSN tingkat Provinsi . 

Menurutnya, prestasi yang sudah diraihnya selama ini bukan semata - mata hasil jerih payahnya sendiri tetapi semua itu berkat bantuan dari teman-teman serta para guru di sekolahnya."Kalau tidak ada dukungan dari teman-teman dan para guru di sekolah, rasanya tidak mungkin saya bisa mengikuti perlombaan OSN di tingkat Provinsi, “ ungkap Muhamad merendah. 

Muhamad   juga berharap, pada lomba OSN nanti dirinya bisa meraih hasil yang maksimal, sehingga bisa mengharumkan nama sekolah dan Kota Cimahi. “ Karena itulah, saya bertekad dan berjuang dengan sekuat tenaga  untuk bisa menang dalam lomba tingkat provinsi  nanti dan bisa membawa pulang gelar terhormat  " ungkapnya.(01/Rega)

No comments:

Koprasi Warga Cimahi Mandiri Menggelar RAT Tepat Waktu

Cimahi (LawuPost)  Koperasi yang sehat dan baik adalah Koperasi yang mampu melaksanakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) tepat waktu, dan Rap...