Thursday, October 17, 2013

Dandim 0611/Garut Serahkan Hewan Qurban Kepada Panitia Penyembelihan

GARUT.(Lawunews.Com)
   Komandan Kodim 0611/ Garut menyerahkan hewan qurban secara simbolis kepada panitia penyembelihan hewan qurban mesjid jami Nurul Qolbi Kodim 0611/Garutdalam rangka peringatan Idul Adha 1434 H yang berlangsung di halaman/garasi Makodim beberapa hari yang lalu. Dalam kegiatan tersebut usai pelaksanaan sholat Idul Adha 1434 H yang dipusatkan di lapangan Makorem 062/Tn dihadiri Danrem 062/Tn “Kol Inf Besar Harto Karyawan”
dan diikuti segenap prajurit, PNS dan pengurus Persit KCK jajaran Korem 062/Tn serta warga masyarakat yang berada dilingkungan sekitar Makorem, adapun hewan qurban yang diserahkan Dandim 0611/Garut kepada panitia penyembelihan hewan qurban yakni 5 ekor sapi dan 5 ekor domba yang selanjutnya daging qurban dibagikan kepada yang berhak menerima. Dalam kesempatan tersebut Dandim 0611/Garut “Letkol Inf B. Hadi Suseno S.Ip”, mengatakan bahwa makna Idul Adha adalah contoh suri tauladan yang bernilai ibadah oleh Nabi Ibrahim A.S dan Siti Hajar, dengan keimanan dan ketaqwaannya kepada Allah SWT yang telah melaksanakan perintahnya untuk menyembelih anaknya Nabi Ismail A.S. tetapi dengan kekuasaan Allah SWT maka digantilah dengan gibas/domba, oleh sebab itu bagi yang mampu diwajibkan baginya untuk melaksanakan qurban di bulan Zulhijah ini, dengan hikmah Idul Adha kita tingkatkan semangat rela berkorban guna memperkokoh Persaudaraan, Persatuan dan Kesatuan Bangsa”. (Penrem 062/Tn/Pendam III/Slw/Suparman).

No comments:

Koprasi Warga Cimahi Mandiri Menggelar RAT Tepat Waktu

Cimahi (LawuPost)  Koperasi yang sehat dan baik adalah Koperasi yang mampu melaksanakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) tepat waktu, dan Rap...