Friday, March 28, 2014

PDSKJI Menggelar Konferensi Nasional Psikiatri Komunitas 2014

Bandung (Lawunews.Com)  
Perhimpunan Dokter Spesialis Kedokteran Jiwa Indonesia (PDSKJI) menggelar Konferensi Nasional Psikiatri Komunitas ke-3 di Trans Hotel, Jalan Gatot Subroto, Bandung, Kamis (27/3).  

Acara ini merupakan wadah untuk berbagi informasi dan solusi antara pemerintah, asosiasi professional dan komonitas menuju terjalinnya kerjasama dalam meningkatkan kesehatan jiwa masyarakat terutama di Jawa Barat, hal tersebut di sampaikan dr.Encep Supriandi  saat di temui Lawunews.Com disela – sela acara Konferensi. 

Dr. Encep juga mengatakan, acara konferensi yang di gelar selama tiga hari tersebut diikuti oleh 250 peserta Nasional, selain menjadi wadah untuk berbagi informasi acara Konferensi Nasional Psikiatri Komunitas ke-3 juga menetapkan Dr. Suryo Dharmono menjadi Ketua Seksi Psikiatri Komunitas PP PDSKJI untuk periode 2014 – 2016 yang sebelumnya di jabat oleh dr. Hervita. 

Sementara itu Ketua Seksi Psikiatri Komunitas PP PDSKJI  Dr. Suryo Dharmono  mengatakan  Konferensi Nasional Psikiatri Komunitas  kali ini membahas bagaimana penanganan orang dengan masalah kejiwaan yang melibatkan tidak hanya pelayannan kesehatan tetapi peran serta masyarakat dalam memahami dan tergerak untuk melakukan metode penanganan kesehatan jiwa secara menyeluruh. 

“ Edukasi ke masyarakat ini tentunya perlu dukungan dari berbagai institusi terkait mulai dari pemerintah pusat dan daerah, asosiasi profesi dan Komonitas,” terangnya.(Yudi)

No comments:

Koprasi Warga Cimahi Mandiri Menggelar RAT Tepat Waktu

Cimahi (LawuPost)  Koperasi yang sehat dan baik adalah Koperasi yang mampu melaksanakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) tepat waktu, dan Rap...