Thursday, June 5, 2014

Kapolres Klungkung AKBP Ni Wayan Sri Yudayatni Wirawati Sik : Saya Mengingatkan Polisi Jangan Memihak Capres Tertentu

Bali (Lawunews.Com) 
Kapolres Klungkung AKBP Ni Wayan Sri Yudayatni Wirawati Sik memerintahkan kepada seluruh Personil Polres Klungkung untuk tidak memihak kepada salah satu pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden, baik secara individu maupun atas nama institusi dalam Pilpres 9 juli nanti, menurutnya tugas Polri adalah sebagai penjaga keamanan, sekaligus penegakan hukum jika terjadi tindak pidana pada Pilpres nanti, bukan untuk memihak kepada siapapun Capres terpilih yang saat ini sedang bertarung.
 
Demikian dikatakan Kapolres Klungkung pada saat memberikan arahan kepada Pejabat Utama Polres Klungkung, Para Perwira dan personil yang terlibat dalam Operasi Mantap Brata, dalam acara analisa dan evaluasi pengamanan Pemilu Legislatif dan kesiapan pengamanan Pemilu Presiden 2014 bertempat di ruang Nusa Penida Polres Klungkung, Kamis, 5/6. 
 
Secara garis komando, Kapolres memerintahkan khusus Polri Polres Klungkung tidak ada yang kemana-mana, Polri focus pada pengamanan, jadi tidak ada salah satu perorangan, atas nama institusi mendukung salah satu pasangan calon, Semuanya harus netral. 
 
Sikap Netral harus diberikan seluruh Anggota Polres Klungkung, karena hal tersebut adalah mutlak, mengingat tugas Kepolisian sebagai pengatur keamanan menjelang Pilpres. Disamping itu Kapolres memerintahkan agar Personil Polres Klungkung untuk selalu menjaga keamanan selama pelaksanaan kampanye Pemilu Presiden 2014 yang dimulai pada tanggal 4 juni ini. 
 
Secara keseluruhan Pileg kemarin khususnya di Klungkung telah berjalan tertib dan aman, sekarang menjelang tahapan-tahapan Pilpres 2014, masalah keamanan tanggung jawab kita , sehingga kita mampu melakukan pengamanan pada tahap-tahap pemilu . (Humas Polres Klungkung/Yudi)

No comments:

Koprasi Warga Cimahi Mandiri Menggelar RAT Tepat Waktu

Cimahi (LawuPost)  Koperasi yang sehat dan baik adalah Koperasi yang mampu melaksanakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) tepat waktu, dan Rap...