Masyarakat sedang antri untuk menerima BLSM (Foto.Mamay) |
BANJAR.LawuNews
Berdasarkan data yang sudah dipegang oleh Kantor Pos Kota Banjar, jumlah penerima Kartu Perlindungan Sosial (KPS) di Kota Banjar mencapai 9.632 orang. Jumlah sebanyak itu berasal dari 25 Desa/Kelurahan yang tersebar di 4 Kecamatan.Hal itu dikatakan Koordinator Pembayaran BLT, sekaligus Manager SDM Kantor Pos wilayah Kota Banjar, Nana Haryana, ketika ditemui wartawan diruangannya beberapa waktu lalu.Mengenai rencana pembagian dana tersebut sesuai dengan mekanisme yang ada, yaitu dilaksanakan di Kantor Pos Kota Banjar.
Namun, pihaknya juga berkoordinasi dengan Pemkot Banjar agar pembayaran dana BLSM diberikan di tiap Desa/Kelurahan. Dengan begitu maka masyarakat tidak perlu mengantri di Kantor Pos, tapi cukup datang ke kantor Desa/Kelurahan.
Langkah tersebut diambil karena pihak Kantor Pos dan Pemkot Banjar ingin mempermudah masyarakat yang akan mengambil dana BLSM, sehingga mereka tidak perlu jauh-jauh datang ke Kantor Pos.
Kemudian masalah pengamanan, kata Nana, karena akan dibagikan ditiap Desa/Kelurahan, pihaknya pun telah berkoordinasi dengan pihak kepolisian, serta dibuatkan tim pengamanan untuk membagikan dana BLSM diluar Kantor Pos.
“Mengenai pendataan mengenai siapa-siapanya yang akan menerima bantuan tersebut, kami tidak tahu menahu sebab kami hanya dikirim data dari Departemen Sosial Pusat. Namun perkiraan data yang digunakan yaitu data raskin tahun 2012. Jadi kalau ada komplain kami tidak akan menerima, karena sepenuh datanya juga dari Departemen Sosial, “jelasnya.
Nana mengatakan, bila KPS sudah diterima oleh pihak Kantor Pos, maka dana BLSM akan secepatnya disalurkan kepada masyarakat yang berhak menerimanya. Selambat-lambatnya tiga hari, terhitung sejak KPS diterima.
Dia menambahkan, pada dasarnya pengambilan BLSM tidak bisa diwakilkan. Tetapi, bila memang penerima BLSM tidak bisa hadir maka harus membuat surat kuasa kepada keluarga yang serumah, disertai Kartu Keluarga (KK) dan diketahui oleh pihak Desa setempat.
Serbu Pasar
Dari pantauan Media Bangsa dibeberapa titik pembagian BLSM, sejumlah penerima BLSM di Kota Banjar menyambut suka cita pembagian uang tunai.
Pasalnya, momentum pembagian uang sebesar Rp 300 ribu untuk dua bulan itu, sangat tepat karena berbarengan dengan datangnya bulan ramadhan.
Sejumlah penerima BLSM yang ditemui usai menerima jatahnya di Kantor Pos Banjar, mengaku mereka langung pergi kepasar untuk membeli kebutuhan pangan. “Iya sekarang langsung ke pasar. Utamanya beli dulu daging dan bahan makanan lainnya, biar anak-anak semangat sahurnya. Kalau masih ada sisa, ia buat beli baju lebaran anak, “katanya.
Maman, penerima BLSM warga Desa Langensari Kecamatan Langensari beberapa waktu lalu. Sejak pagi buta, dia mengaku sudah mengantri di Kantor Pos ditemani oleh anaknya.
“Alhamdulillah bantuan ini sangat berarti bagi kami. Saya ini tak punya istri pak, sehari-hari cuman mengandalkan dari hasil buruh tani, “kata Maman. Paino (55) penerima BLSM lainnya juga mengaku hendak memanfaatkan dana segera itu untuk keperluan jelang ramadhan. “Tentu saja digunakan untuk munggahan, tapi saya mah lebih mengutamakan untuk berobat dulu. Kaki sering kram, kayanya rematik kambuh, “keluh Paino. Dengan senyum yang mengembang, dia tampak terpogoh-pogoh menuju beca yang ia “carter” menuju kantor pos.
Sementara itu Kepala Kantor Pos Kota Banjar, Syafei menargetkan distribusi atau pencairan dana BLSM untuk wilayah Kota Banjar akan selesai pada pekan ini. “Kami sudah mulai membagikan sejak Kamis lalu, mudah-mudahan dalam pekan ini bisa rampung semua, “kata Syafei. Secara umum, dia menjelaskan pembagian BLSM berlangsung lancar dan tanpa gejolak yang berarti. “Kita berupaya memberikan pelayanan terbaik, agar proses ini bisa berjalan sesuai target, “katanya. Jumlah penerima BLSM di Kota Banjar sebanyak 9.632 orang. (Mamay/Dian/Red)
No comments:
Post a Comment