Saturday, May 31, 2014

50 Orang Siswa/i SMA/SMK di Kab. Simalungun Ikuti Pelatihan Dasar Jurnalistik Televisi

Simalungun (Lawunews.Com)
Sebanyak 50 orang siswa/i SMA/SMK di Kabupaten Simalungun mengikuti pelatihan dasar jurnalistik televisi, yang dilaksanakan oleh organisasi Ikatan Jurnalistik Televisi Indonesia (IJTI) Kabupaten Simalungun, bertempat di Simalungun City Hotel Pamatang Raya, Sabtu 31/05/2014.

Pelatihan yang dilaksanakan selama satu hari penuh itu, secara resmi di buka oleh Bupati Simalungun DR Jopinus Ramli (JR) Saragih SH MM diwakili oleh Kadis Perhubungan, Komunikasi dan Informatika, Mixnon Andreas Simamora SIP didampigi oleh Kadis
Pendidikan diwakili Kabid Dikmen Dra Anita. Pembukaan pelatihan tersebut ditandai dengan penyematan tanda peserta secara simbolik kepada tiga orang perwakilan peserta.

Ketua IJTI Prov Sumut, Edi Irawan dalam sambutannya mengatakan bahwa, kegiatan tersebut merupakan program rutin bagi pengurus IJTI Sumut
dan Simalungun serta sudah yang ketiga dilaksanakan, dimana sebelumnya dilaksanakan di Medan dan Asahan serta menyusul dalam waktu dekat hal yang sama juga akan dilaksanakan di Dairi dan Pakpak Barat.

Menurutnya, kegiatan itu bertujuan untuk memberikan pemahanam dan teknik dasar jusnalistik serta mengajak perserta untuk masuk
kedalam pembuatan sebuah berita sekaligus untuk memberikan pengetahuan tentang aktifitas jurnalis televisi dalam pembuatan berita yang dapat disajikan dalam waktu sekitar satu setengah menit.

“Yang selama ini kita hanya melihat berita dari televise saja. Namun dalam kegiatan ini perserta akan kita ajak terjun langsung bagaimana menyajikan sebuat berita yang baik dan benar termasuk tentang hal-hal apa saja yang dihadapi seorang jurnalis dalam membuat sebuah berita,”kata Edi sembari menyampaikan terima kasih kepada Bupati Simalungun yang telah memberikan dukungan atas terlaksananya kegiatan tersebut.

Bupati Simalungun dalam sambutan yang dibacakan oleh Kadis Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Mixnon Andreas Simamora SIP mengatakan, dalam perkembangannya system informasi dan komunikasi di Indonesia mengalami perkembangan yang luar biasa terutama pada sepuluh tahun terakhir.

Dikatakan, Informasi dan komunikasi saat ini bukan hanya sekedar kebutuhan, namun telah berevolusi menjadi sebuah industri yang dapat memberikan keuntungan yang besar, hal tersebut dapat dilihat dari jumlah perusahaan memiliki sector informasi dan komunikasi sebagai sector yang menggiurkan. Perkembangan teknologi informasi yang cepat dan tetap memberikan kepada kita untuk mengetahui dan mneganalisa tentang perkembangan yang terjadi diseluruh pelosok belahan bumi.

“Kami menyambut baik pelaksanaan pelatihan jurnalitik kepada pasa siswa/i SMA/SMK di daerah ini oleh organisasi IJTI yang merupakan organisasi yang memiliki kredibilitas yang baik dalam melaksanakan tugasnya. Saya berharap pelatihan ini dapat memberikan penerangan dan pencerahan kepada pelajar yang ingin menekuni dan mendalami bidang jurnalistik. Karena peran jurnalis sangat besar dalam pembangunan bangsa dan negara, karena jurnalis bertugas mengemas informasi dengan baik dan benar sebelum sampai kepada masyarakat untuk memberikan semangat dalam membangun bangsa dan Negara ini,”kata Bupati dalam sambutan itu.

Kepada para peserta Bupati berharap untuk memanfaatkan kegiatan ini. “Gunakan kesempatan ini dengan baik dan jadikan sebagai sarana untuk menambah ilmu pengetahuan dan wawasan khususnya di dunia jurnalistik,”ujar Bupati mengakhiri.

 Sebelumnya Ketua Panitia Syahru Silitonga dalam laporannya antara lain menyampaikan bahwa tujuan dilaksanakan pelatihan dasar jurnalis Televisi kepada para pelajar adalah untuk memberikan pemahaman tentang jurnalis, sehingga kedepan diharapkan para peserta yang ingin menjadi jurnalis dapat menjadi jurnalis yang handal dan frofesional.

 Materi yang disajikan kepada peserta adalah teknik pengambilan gambar oleh Suheri Sasmita (IJTI Sumut), etika jurnalistik oleh Tigor Munthe (AJI Simalungun), Teknik penulisan naskah oleh Darma Setiawan (IJTI Simalungun). Acara tersebut juga dihadiri dari pengurus PWI Simalungun, Ketua IJTI Simalungun dan para wartawan dari berbagai media cetak dan elektronik.(Parulian Dolok Saribu)

Dirlatgab TNI Kunjungi Daerah Latihan Gabungan TNI di Asembagus

Pen Latgab TNI (Lawunews.Com)
Direktur Latihan Gabungan (Dirlatgab) TNI  Letjen TNI Lodewijk F. Paulus didampingi Wadirlatgab Mayjen TNI Chaidir Seruling Sakti beserta rombongan dengan menggunakan 2 Heli MI-17 dan 1 Heli Bell mengunjungi daerah Latihan Gabungan TNI 2014 di Asembagus, Situbondo, Jum’at (30/5/2014).

Dirlatgab TNI beserta rombongan mendarat di Pusat Latihan Pertempuran (PLP) Marinir-5-Baluran, untuk melaksanakan peninjauan langsung kesiapan daerah latihan, personel dan Alutsista yang digunakan dalam Latihan Gabungan (Latgab) TNI tahun 2014.

Sebelum melaksanakan pendaratan, tiga Heli tersebut mengitari dan mengamati dari udara mandala latihan yang akan digunakan.  Pemantauan udara yang dilakukan mulai dari daerah pendaratan pasukan darat dan Tank Amfibi, lokasi penempatan Meriam Arteleri Medan Marinir (How 105 mm dan Rocket Missile 70 Grad) serta menara tinjau di pantai banongan, dropping zone pasukan Linud, lokasi sling load dan Mobilisasi Udara (Mobud) yang akan digunakan unsur udara, daerah persiapan pasukan darat gabungan dan Penerbad serta berbagai sasaran tembak meriam, tank dan pesawat tempur.
 
Selepas Landing keseluruhan pesawat Heli di PLP Marinir-5, Dirlatgab TNI didampingi oleh Wadirlatgab dan pimpinan unsur latihan langsung menaiki 2 unit Tank Amfibi, meninjau kondisi nyata di lapangan medan latihan yang akan dilalui manuver pasukan darat, tank dan udara. 

Untuk lebih memantabkan hasil pengamatan, Letjen TNI Lodewijk yang ditemani oleh beberapa pimpinan satuan latihan dengan mengendarai sepeda motor jenis off road menuju ketinggian ke lokasi pengamatan Titik Tinjau T.12 PLP Marinir, tempat pemantauan tamu kehormatan dalam menyaksikan seluruh rangkaian kegiatan Latgab TNI 2014.

Dalam setiap peninjauannya, Dirlatgab TNI selalu memberikan penekanan agar penyelenggaraan kendali, komunikasi dan koordinasi penuh antara komando pasukan darat dan komando tank bergerak cepat, sehingga dapat mencegah timbulnya accident yang tidak diharapkan.

Letjen TNI Lodewijk juga menegaskan, untuk kelengkapan dan tanda-tanda latihan serta objek sasaran tembak meriam, roket, tank dan pesawat tempur yang akan digunakan agar disempurnakan.
 
Autentikasi :
Koordinator Penerangan Latgab TNI 2014, Kolonel Inf Robert

FKPD dan Pemkab Babar Berkunjungan Ke Simalungun

Simalungun (Lawunews.Com)
Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD) Kabupaten Bangka Barat (Babar) terdiri dari Bupati Babar Ust. Zuhri M Syazali LC MA, Wakil Bupati H Sukirman, Dandim 0413 Bangka, Letkol Inf Rudi Setiawan SIP, Kapolres Babar, AKBP Joko Punomo SIK, Kajari Muntok, Lanna Hanny Wineke Pasaribu SH MH bersama para asisten dan pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dijajaran pemerintah Kabupaten (Pemkab) Babar, melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Simalungun, Jum’at 30/05/2014.Kedatangan FKPD Kabupaten Babar ke Kabupaten Simalungun disambut secara langsung oleh Bupati Simalungun DR JR Saragih SH MM bersama Sekda Drs Gidion Purba MSi, Asisten Ekonomi dan Pembangunan Drs Zannas Malau, Danyonif 122/TS bersama para Pimpinan SKPD dijajaran Kabupaten Simalungun.

Di Kabupaten Simalungun, Bupati mengajak
rombongan FKPD Kabupaten Babar meninjau kompleks SMK Plus Efarina Pamatang Raya. Di SMK tersebut Bupati Babar, Dandim 0413 Bangka, Kapolres Babar dan Kajari Muntok memberikan beberapa pengarahan kepada para taruna-taruni SMK Plus Efarina.Dalam arahannya FKPD Kabupaten Babar senada mengharapkan para tarun dan taruni SMK Efarina untuk lebih giat belajar dalam menimbah ilmu pengetahuan sebagai bekal untuk meraih cita-cita. “Meskipun kalian berasal dari berbagai daerah, kekompakan dan kebersamaan harus tercipta. Ikutilah pendidikan dengan baik dan ingat masa depan bangsa ini ada ditangan kalian,”ujar Bupati Babar.

Dalam kesempatan itu, Bupati Babar memberikan apresiasi yang tinggi kepada para taruna dan taruni SMK Plus Efarina yang talah menunjukkan semangat
juang dalam menuntut ilmu pengetaguan. “Melihat semagat adik-adik disekolah ini saya sangat bangga. 

Di wajah-wajah adik-adik inilah terpancarkan masa depan bangsa yang kuat dan maju dimasa yang akan dating. Pesan saya kesempatan yang ada disini dioptimalkan, gali ilmu sebanyak-banyaknya, ikuti pembinaan yang ada disini, bekal itulah yang diharapkan diri kita, keluarga dan masyarakat serta bangsa kita,”kata Zuhri.Selanjutnya, Bupati Babar mengucapkan terimakasih kepada Bupati Simalungun yang telah memberikan pembinaan kepada para generasi penerus bangsa dan menyamai bibit-bibit unggul yang akan dikenang sepanjang masa . “Ini akan dikenang sepanjang masa. Ini satu hal yang sangat luar biasa, kami juga semangat dan ingin menjadikan anak-anak kami memiliki sangat kebangsaan yang kuat, semangat untuk membangun, sehingga kita mempunyai kewajiban menjadikan bangsa Indonesia yang kita cintai ini menjadi bangsa yang diperhitungkan tidak hanya tingkat local, regional bahkan sampai ketingkat internasional,”ungkapnya.

“Sebagai pemimpin kami diamanahkan, diperintahkan untuk tidak meningkalkan generasi yang lemah. Kami yang hadir disini dan tugas kami meletakkan pondasi yang kuat di daerah kita masing agar dapat diteruskan oleh adik-adik dimasa mendatang. Termakasih pak Bupati diberikan dating ketempat seperti ini dan ini akan kami contoh di tempat kami karena belum ada inspirasi seperti ini. Kami berharap di Sumatera Barat ada dibuka cabangnya seperti ini,”ujar Bupati Babar.

Usai meninjau SMK Plus Efarina, selanjutnya Bupati Simalungun bersama rombongan FKPD Kabupaten Babar menuju ruang Harungguan Djabanten Damanik untuk melakukan pertemuan antara kedua daerah.

Dalam pertemuan itu, Bupati Simalungun DR JR Saragih SH MM dalam sambutannya menyampaikan terimakasih kepada rombongan FKPD bersama SKPD Kabupaten Simalungun. “Ini kebanggaan bagi pemerintah dan masyarakat Simalungun atas kunjungan FKPD Kabupaten Babar bersama jajarannya,”kata Bupati.

Lebih lanjut Bupati Simalungun menjelaskan secara singkat tentang tofografi daerah yang berfalsafah Habonaron do Bona itu. Dikatakan bahwa, Simalungun dihuni sekitar 1 juta jiwa lebih penduduk yang majemuk dan terdiri dari bebagai agama dan etnis serta budaya, tersebar di 31 kecamatan. “Dari berbagai agama dan etnis, namun kami tetap harmonis dan saling menghargai satu sama lain yang diikat dengan budaya. Kami juga secara bersama-sama membangun SImalungun untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat untuk mewujudkan Habonaron do Bona,”jelas Bupati.

Di Kabupaten Simalungun, menurut Bupati juga terdapat lokasi wisata, selain Parapat juga terdapat wisata air panas di Tinggi Raja Kecamatan Silou Kahean. Dalam meningkatkan arus kunjungan wisata, Pemkab Simalungun terus berupaya untuk membuka infrastruktur jalan yang bekerjasama dengan TNI, yang bertujuan untuk memperpendek jarak tempuh dari Medan menuju lokasi wisata di Kabupaten Simalungun.

Sementera itu, Bupati Babar dipertemuan tersebut menyampaikan meksud dan tujuannya melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Simalungun. Ust Zuhri mengatakan bahwa melakukan kunjungan ke daerah merupakan program dari Pemkab Babar dalam rangka meninggkatkan hubungan silahturrahmi dan komunikasi sesama perangkat daerah guna mambangun bangsa dan Negara. 

“Apa yang kami lihat dan rasakan dalam melakukan kunjungan ke daerah-daerah menjadi modal bagi kami untuk membangun daerah. Selain itu juga kunjungan ini untuk meningkatkan wawasan sekaligus menimbah ilmu bagi aparatur Pemkab Babar yang akan diterapkan di daerah kami,”kata Ust Zuhri.

Pertemuan antara Pemkab Simalungun dengan Bangka Utara, Pengurus DPP Presidium PMS disaksikan oleh Bupati menyematkan seperangkat pakaian adat Simalungun kepada bupati Babar dan istri, Wakil Bupati Babar dan Istri, Dandim 0413 Bangka dan Istri serta Kapolres Babar dan istri yang dilanjutkan dengan tukar menukar cendramata antara kedua daerah. Pertemuan itu dikahiri dengan makan siang bersama.

Tampak hadir dalam kesempatan itu antara lain, Sekda Simalungun, Danyonif 122/TS, Dandim 0207 SImalungun, Wakapolres Simalungun, Asisten ekonomi dan pembangunan, para pimpinan SKPD dijajaran Pemkab Simalungun dan Pengurus DPP Presidium PMS.(Parulian Dolok Saribu)

Korem 063/SGJ Menggelar Operasi Teritorial Terpadu Melalui Bhakti TNI Tahun 2014

Subang (Lawunews.Com)
Danrem 063/SGJ Kolonel Arm Benny Effendy, S.IP Membuka Operasi teritorial melalui Bhakti TNI tahun 2014 di Lapangan Cijengkol Kec. Serang Panjang Kabupaten Subang Provinsi Jawa Barat . Rabu (28/5).

Dalam amanatnya Danrem 063/SGJ Kolonel Arm Benny Effendy, S.IP    menyampaikan bahwa Operasi Teritorial Terpadu melalui Bhakti TNI ini merupakan salah satu wujud kepedulian dan tanggung jawab sosial TNI terhadap kondisi kehidupan masyarakat, yang pelaksanaanya melibatkan TNI, Pemerintah
Daerah, Instansi terkait dan segenap lapisan Masyarakat.

Danrem menambahkan bahwa kegiatan yang dilaksanakan selama 30 hari tersebut ditetapkan dalam bentuk sasaran fisik  peningkatan jalan dan drainase sepanjang  1200 m di Desa Cijengkol, pembuatan MCK, rehab rumah tidak layak
huni(rutilahu), pembuatan Madrasah dan pembuatan Mushola.

Sementara sasaran non fisik  dilaksanakan dalam bentuk penyuluhan Kesehatan, Narkoba, kenakalan Remaja dan sosialisasi program KB serta penyuluhan Wawasan Kebangsaan.

Danrem mengharapkan kepada masyarakat yang ada diwilayah tersebut untuk merawat dan memelihara
serta mengembangkan hasil Karya Bhakti TNI sehingga memiliki nilai manfaat yang berkelanjutan serta dapat digunakan dalam waktu yang lama.

Sementara itu Ketua DPRD Kabupaten Subang Ir. Beni Rudiono yang hadir pada kesempatan tersebut menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan kepada TNI yang sudah peduli terhadap masyarakat kabupaten subang, mudah-mudahan program yang dilaksanakan Mabes TNI bisa dilaksanakan pada sasaran yang lebih besar lagi sehingga pemerataan pembangunan di desa atau daerah terisolir bisa terealisasi.

Hadir dalam kegiatan tersebut Dandim 0605/Subang, Para Kasi di Jajaran Korem 063/SGJ, Kapolres Subang, Kapenrem dan tokoh Masyarakat di kabupaten Subang.(Penrem063/SGJ/Pendam III/Slw/Aji R)

Prajurit TNI Laksanakan Latihan Menembak di Lebanon

Lebanon (Lawunews.Com)
Prajurit TNI yang tergabung dalam Satuan Tugas (Satgas) POM TNI Kontingen Garuda (Konga) XXV-F/UNIFIL (United Nations Interim Force In Lebanon) di bawah pimpinan Letkol Cpm Andri Gunawan selaku Komadan Satgas (Dansatgas), melaksanakan latihan menembak untuk Perwira, Bintara dan Tamtama dengan senjata pistol dan SS-1 di Lapangan tembak Saqi Myra  Sector East Unifil,  Ebel El Saqi,  Lebanon Selatan, Jumat pagi (30/5/2014).
Latihan menembak yang berlangsung dalam cuaca yang cukup panas dengan suhu mencapai 30 derajat celcius ini, dibagi dalam tiga sikap antara lain sikap tiarap, sikap duduk/jongkok dan sikap berdiri. Menembak dengan senjata SS-1 dengan jarak 200 meter  untuk Perwira, Bintara dan Tamtama, masing-masing penembak diberi 3 butir koreksi dan 30 butir peluru untuk penilaian. Selain dengan SS-I untuk Perwira melaksanakan menembak pistol   dengan  3 butir koreksi  dan 10 butir untuk penilaian dengan jarak 20 meter.

Perwira Seksi Operasi Kapten Pom Deddy Setya Wijaya selaku Komandan latihan menyampaikan bahwa, sebelum melaksanakan menembak minta kepada seluruh anggota untuk betul-betul memperhatikan faktor keamanan personel maupun material. Menembak dengan senjata SS-I dan pistol ini merupakan tahap pertama selama melaksanakan tugas di Lebanon. Pada kesempatan ini Dansatgas POM TNI Konga XXV-F/UNIFIL Letkol Cpm Andri Gunawan hadir secara langsung menyaksikan latihan menembak tersebut dan juga ikut melaksanakan latihan menembak bersama anggota Satgas POM TNI dengan menggunakan senjata laras panjang SS-1.

Sementara itu, Letkol Cpm Andri Gunawan mengatakan, kegiatan latihan ini merupakan sarana untuk mengasah keterampilan menembak yang wajib dimiliki oleh seluruh personel Satgas POM TNI apalagi sebagai Internasional Military Police (IMP), sehingga ketika ada kegiatan/event lomba menembak bisa mengikuti dengan hasil yang memuaskan. “Latihan ini adalah untuk mengasah kemampuan personel Satgas POM TNI dan perhatikan faktor keselamatan dan material  selama di lapangan tembak agar tidak terjadi sesuatu hal yang tidak kita inginkan”, ujar Dansatgas.

Authentikasi :

Bintara Penerangan POM TNI Konga XXV-F/UNIFIL, Serka AD Nurwahib
 

Friday, May 30, 2014

Maling Masuk Rumah Orang Saat Berduka ,Pelaku Dikira Arwah

Rokan Hulu (Lawunews.Com)
Rumah Elia Murni ( 42 ) guru SMK Desa Ngaso di masuki pencuri,Rabu subuh dini hari ( 20/5/2014 ) sekitar pukul 4.00.Dari rumah korban di Desa Suka Maju yang terletak di belakang kantor kepala Desa suka Damai tersebut pencuri berhasil membawa kabur uang tunai sekitar Rp 8 juta beserta surat surat penting seperti Taspen,surat kematian,ATM,HP ,KTP dan surat penting lainnya.

Korban usai melapor ke Polsek Ujungbatu menuturkan dia baru mengetahui tas berisi uang dan surat penting hilang dari lemari usai sholat subuh sekitar pukul 5.30."Saat itu usai sholat subuh saya melihat lemari sudah terbuka.Saat saya periksa tas berisi surat surat penting dan uang didalamnya sudah hilang."tutur Eli.

Eli menuturkan pagi itu memang mempunyai perasaan kurang enak setelah salah seorang kerabatnya Sehati yang tidur di kamar sebelah bisik bisik dengan seorang kerabatnya yang lain dalam rumah tersebut terdengar berbisik bahwa arwah almarhum suaminya datang malam itu masuk kerumah dan berdiri di depan lemari.

Dituturkan Eli,dirinya bersama keluarga memang masih berduka dan berkumpul di rumah itu karena suaminya yang juga guru di SMPN I Ujungbatu baru meninggal sepekan yang lalu.Dan beberapa kerabat termasuk Sehati masih tinggal dirumah duka untuk bertaqziah sekalian untuk acara menuju hari."Usai solat subuh ,saya mendengar sayup sayup dari kamar sebelah Sehati dan kerabat lainnya berbisik bisik bahwa mereka melihat arwah suami saya berdiri di depan lemari.

Rupanya paginya setelah diketahui kemudian tas hilang dibawa pencuri ternyata yang mereka lihat itu bukanlah arwah tetapi adalah orang benaran. Tapi setelah kemudian orang yang berdiri didepan lemari itu manusia sungguhan bukan arwah, Sehati kemudian minta maaf atas penglihatannya yang salah lihat."tutur Eli.

"Saya sedih bukan jumlah uang dalam tas itu hilang namun surat Taspen dan surat kematian suami saya hilang dibawa pencuri.Pada hal untuk menguruskan surat surat penting tersebut sangat rumit."imbuh Eli.

Kapolsek Ujungbatu Kompol Sofyan melalui Kanit Reskrim Polsek Ujungbatu Iptu Budi saat di konfirmasi Reportase Riau membenarkan pihaknya sudah menrima laporan korban Elia Murni."Kasus pencurian ini tengah dalam penyelidikan kita.naggota sudah melakukan olah TKP."jelas Budi. (Sumber RepertaseRiau.Com/ Naga ).

Kepala Disdukcasip KBB Aseng Junaedi : Aparatur Desa Harus Pahami Adminduk

NGAMPRAH (Lawunews.Com)
Munculnya UU No. 24/2013 tentang Perubahan atas UU No. 23/2006 tentang Administrasi Kependudukan (Adminduk), perlu dipahami oleh seluruh aparatur pemerintah, khususnya di tingkat desa sebagai pelaksana pelayanan adminduk. Oleh karena itu, pembekalan perlu diberikan kepada aparat desa agar pelayanan sesuai dengan yang diharapkan.

Hal ini disampaikan Plt. Kepala Disdukcasip KBB, Aseng Junaedi di kantor Pemda KBB, Desa Mekarsasi, Kec. Ngamprah, Rabu (14/5). “Kita sudah menyosialisasikan secara khusus kepada mereka tentang UU Adminduk itu. Jadi saya kira mereka sudah memahaminya,” kata Aseng.

Untuk memberikan pelayanan prima terhadap masyarakat terkait tertib adminduk, para aparatur desa tidak hanya perlu memahami isi dan amanat dari regulasi tersebut. Mereka juga harus memiliki kemampuan untuk melaksanakan pelayanan adminduk. Berkaitan de-ngan itu, dalam waktu dekat pihaknya akan memberikan bimbingan teknis (bimtek) bagi 165 Kepala Urusan Pemerintah Desa (Kaur Pemdes) dan 16 Kepala Seksi Pemerintah (Kasipem) yang tersebar di 16 kecamatan se-KBB.

“Intinya, selain paham tentang bagaimana isi dari UU itu, mereka juga mesti tertib administrasi dalam melakukan pencatatan yang menyangkut lampid (lahir, mati, pindah, datang) itu. Mereka ‘kan pelaksana dari adminduknya,” ujar Aseng.

Ditemui secara terpisah, Kepala Bidang Adminduk Disdukcasip KBB, H. Agus Tiarsa megemukakan, sosialisasi yang dilaksanakan Disdukcasip terkait UU tersebut diberikan kepada Kaur Pemdes, Kasipem Kecamatan, dan para Ketua RT/RW se-KBB. Pelaksanaan so-sialisasi dibagi dalam lima wilayah, terdiri dari beberapa kecamatan berdekatan.

“Peserta keseluruhan kegiatan sosialisasi ini lumayan banyak. Kalau dijumlah mencapai 2.425 orang. Mudah-mudahan saja materi yang kita berikan dalam sosialisasi itu, bisa mereka sampaikan lagi kepada masyarakat,” katanya. (DI)

DPPKAD Kab. Bandung Barat Tolak Usulan Setoran Pajak Parkir Borma Padalarang


NGAMPRAH (Lawunews.Com)
Manajemen Toserba Borma mengusulkan setoran pajak parkir ke kas daerah Pemkab Bandung Barat dinaikkan dua kali lipat dari yang biasa dibayarkan selama ini. Namun, usulan itu ditolak Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan, dan Aset Daerah (DPPKAD) KBB karena dipandang masih jauh dari potensi parkir yang dipungut Borma.

“Pekan lalu, manajemen Borma bertemu dengan DPPKAD KBB, khusus membicarakan persoalan pajak parkir yang disetorkan ke kas daerah. Pihak toserba bersedia menaikkan setoran pajak sebanyak dua kali, tapi kami tolak,” kata Kepala Bidang Pendapatan DPPKAD KBB Hasanudin di Ngamprah, Jumat (16/5).

Penolakan itu diambil DPPKAD karena nilai yang ditawar¬kan masih lebih rendah dari potensi parkir. Jika selama ini hanya menyetorkan pajak rata-rata Rp 600 ribu/bulan, berarti jika dinaikkan dua kali lipat pajak parkir yang masuk ke kas daerah menjadi Rp 1,2 juta /bulan.

“Mestinya di atas angka itu. Potensi parkirnya juga mencapai jutaan rupiah per bulan. Karena pertemuan pertama tidak menghasilkan putusan apa pun, sehingga perlu dilakukan pembicaraan ulang,” paparnya.

Di wilayah KBB, Toserba Borma berada di Kecamatan Padalarang, Ngamprah, dan Lembang. Ketiga Borma tersebut hampir sama menyetor pajak parkir Rp 600 ribuan/bulan.

“Kami bersikukuh minta setoran pajaknya lebih besar bukan tanpa dasar. Petugas kami di lapangan diterjunkan langsung mencatat kendaraan roda empat yang parkir di Borma sehingga datanya akurat,” katanya.

Terlebih pengecekan itu dipi¬lih pada akhir bulan selama 4 hari dari tanggal 26 sampai 29 April, dengan asumsi tingkat kunjungan lebih rendah dibandingkan tanggal muda. Rata-rata kendaraan roda dua yang parkir tercatat di atas 150 unit. Malah bisa sampai di atas 500 unit/harinya, sedangkan kendaraan roda empat rata-rata di atas 100 unit hari.

Hasil pengecekan petugas selama empat hari di Borma Permata Cimahi, jumlah mobil yang parkir sebanyak 1.093 unit dan sepeda motor 3.178 unit. Di Borma Padalarang tercatat 1.009 unit mobil, dan 2.721 unit sepeda motor, sedangkan di Borma Lembang untuk mobil sebanyak 1.286 unit dan sepeda motor 2.638 unit.

“Tarif parkir di Borma me¬makai sistem flat, untuk mobil Rp 2.000 dan sepeda motor Rp 1.000, sementara pajak yang dikenakan sebesar 30%,” ujar¬nya. (DI)

Thursday, May 29, 2014

Letjen TNI Lodewijk Inspeksi Gelar Pasukan di Koarmatim

Pen Latgab TNI (Lawunews.Com)
Letjen TNI Lodewijk F. Paulus selaku Direktur Latihan Gabungan (Dirlatgab) TNI didampingi Pangkogab TNI Letjen TNI Gatot Nurmantyo memimpin langsung Upacara Gelar Pasukan dan Alat Utama Sistem Senjata (Alutsista) unsur kekuatan laut dengan Komandan Upacara Komandan Gugus Tempur Laut (Danguspurla) Koarmatim Laksma TNI Aan Kurnia, S.Sos di Dermaga Koarmatim, Ujung, Surabaya.
  
Gelar kekuatan unsur laut diikuti seluruh prajurit TNI AL dan perkuatannya yang berasal dari Komando Armada Timur (Koarmatim), Pasukan Marinir (Pasmar) 1 Surabaya, Pusat Penerbangan Angkatan Laut (Puspenerbal), Pangkalan Utama Angkatan Laut (Lantamal) V dan Satuan Lintas Pangkalan Militer (Satlinlamil) Surabaya. 

Unsur laut memiliki tiga Komando Tugas (Kogas) yakni Komando Tugas Laut Gabungan (Kogaslagab) terdiri dari : kapal-kapal kombatan jenis Perusak Kawal Rudal (PKR) antara lain KRI Ahmad Yani-351, KRI Yos Sudarso-353, KRI Abdul Halim Perdana Kusuma-355, KRI Oswald Siahaan-356, Kapal selam KRI Nanggala-402 dan kapal Buru Ranjau (BR) serta KRI Pulau Rengat-711.
 
Sementara Komando Tugas Gabungan Amfibi  (Kogasgabfib) terdiri dari, jenis Landing Platform Dock (LPD) KRI Makassar-590, KRI Surabaya-591, Kapal Patroli Cepat (Fast Patrol Boat) KRI Pandrong-801, KRI Kerapu-812, Kapal Cepat Rudal (KCR) KRI Hiu-634, Kapal Cepat Torpedo (KCT) KRI Singa-651, Kapal Buru Ranjau (BR) KRI Pulau Rupat-712 dan kapal bantu KRI Soputan-923.  
 
Sedangkan Komando Tugas Gabungan  Pendaratan Adiministrasi (Kogasgabratmin) terdiri dari kapal-kapal jenis Landing Ship Tank (LST) yaitu KRI Teluk Sampit-515, KRI Teluk Mandar-514, KRI Teluk Penyu-513, KRI Teluk Banten-516, KRI Teluk Ende-517, kapal perang jenis Parchim, KRI Sultan Nuku-373, dua KCR KRI Rencong-622 dan KRI Kerius-624. 
 
Selain itu, Unsur laut juga diperkuat dengan satu Batalyon Tim Pendarat (BTP) pasukan Marinir dan material tempurnya yaitu; kendaran tempur amfibi berbagai jenis antara lain Tank BMP-3F, Kavaleri Amfibi Pengangkut Artileri (KAPPA) K61, Tank Browne Transporter (BTR), Landing Vehicle Tank (LVT)-7A1, meriam Howitzer kaliber 105 mm, Tank Bojove Vozidlo Pechoty (BVP) dan Roket Multi Laras RM-70 Grad.
Autentikasi :
Koordinator Penerangan Latgab TNI 2014, Kolonel Inf Robert

Pemkab Simalungun Berikan Pembekalan Pemantapan Pelatihan Kepada Peserta Penas KTNA ke-14 Untuk Diberangkatkan ke Kab. Malang

Simalungun (Lawunews.Com)
Dalam pelaksanaan kegiatan Pekan Nasional (Penas) Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) ke-14 tahun 2014, Kabupaten Simalungun mengirimkan peserta sebagai utusannya untuk mengikuti kegiatan tersebut yang dilaksanakan di Kabupaten Malang Provinsi Jawa Timur pada tanggal 7 s/d 12 Juni 2014 mendatang.
 
Sebelum diberangkatkan, para peserta yang berjumlah 150 orang diberikan pembekalan terutama pemantapan pelatihan di berbagai bidang kegiatan khususnya di bidang pertanian dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Simalungun lingkup pertanian yang dipusatkan di kantor BP4KP, sehingga diharapkan pada kegiatan Penas KTNA mendatang peserta dari kabupaten Simalungun dapat mengikuti berbagai kegiatan selama Penas berlangsung.
 
Bupati Simalungun DR Jopinus Ramli (JR) Saragih SH MM, didampingi Sekda, Asisten perekonomian pembanguan, Kadis Pertanian, Kadis Pekebunan, kepala BP4KP, Kabag Perekonomian dan Sumber Daya Air serta Ketua KTNA Simalungun, Rabu 28/05/2014, bertempat di balei Harungguan Djabanten Damanik Pamatang Raya, memberikan bimbingan dan arahan kepada para peserta Penas KTNA asal Kabupaten Simalungun.
 
Dalam bimbingan dan arahannya, Bupati mengatakan bahwa, Pemkab Simalungun menyambut baik pelaksanaan Penas KTNA yang dilaksanakan di Kabupaten Malang. Oleh karena itu, kepada seluruh peserta diharapkan agar tidak hanya mengikuti kagiatan penas saja, akan tetapi melalui kegiatan Penas dapat dijadikan sebagai ajang untuk menggali ilmu pengetahuan dan meningkatkan wawasan khususnya dibidang pertanian, sehingga nantinya dapat diterapkan di Kabupaten Simalungun. Apalagi Kabupaten Malang suasananya tidak jauh beda dengan Kabupaten Simalungun baik kondisi iklim, masyarakat maupun potensi daeranya.
 
Kepada KTNA Bupati mengaharapkan untuk lebih meningkatkan kinerja sehingga keberadaan KTNA ditengah-tengah masyarakat dapat lebih bermanfaat. “Dalam menyukseskan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat petani, KTNA memiliki peran yang strategis membantu pemerintah dalam menajukan pertanian di Kabupaten Simalungun,”kata Bupati.

Selanjutnya, Bupati mengajak KTNA untuk bergabung dengan Pemkab Simalungun membuat percontohan pertanian di daerah ini, sehingga nantinya dapat dimanfaatkan oleh masyarakat untuk dikembangkan dilahan pertaniannya. “Artinya, contoh-contoh pertanian seperti bibit palawija, cabai, jagung, jeruk dan sebagainya sehingga masyarakat petani tidak harus membeli bibit untuk lahan pertaniannya. Ini yang saya harapkan dari KTNA,”ujarnya.

Terkait dengan contoh pertanian, Bupati mengatakan akan memanfaatkan lahan yang berada di Kecamatan Tapian Dolok. 100 hektar akan diserahkan kepada KTNA untuk digunakan membuat percontohan pertanian. “Kita akan hibahkan dana sebesar Rp. 2 milyar di anggaran 2015 mendatang yang dikelola langsung oleh KTNA untuk mengembangkan pertanian di daerah ini,”tandas Bupati.

Diharapkan dari contoh pertanian tersebut akan menciptakan bibit-bibit unggul yang dibutuhkan masyarakat. Untuk itu marilah kita saling bersinergi dalam membangun dan menyukseskan pertanian di Kabupaten Simalungun.
 
Sebelumnya, Ketua KTNA Kabupaten Simalungun, Darwis Sipayung sekaligus sebagai ketua Tim peserta Penas KTNA ke-14 Kabupaten Simalungun dalam laporannya mengatakan bahwa, pelaksanaan Penas KTNA di Kabupaten Malang Prov Jatim akan berlangsung mulai 7 s/d 12 Juni 2014, yang bertemakan “Kita mantabkan kepemimpinan dan kemandirian Kontak Tani Nelayan Andalan”.
 
Dalam laporan itu, Darwis menjelaskan bahwa Penas KTNA untuk tahun 2014 ini merupakan ajang berkumpul dan bersilahturrahmi para KTNA se-Indonesia untuk saling memperlihatkan pencapaian pelaku utama pembangunan pertanian terutama dibidang pertanian, perkebunan dan kehutanan.
 
Menurut Darwis, kontingan Simalungun yang akan berangkat ke Kabupaten Malang tergabung dalam satu tim yang berjumlah 150 orang peserta, antara lain terdiri dari pengurus KTNA terpadu dari kecamatan, pemuda tani, gabungan kelompok tani, petani berprestasi, kelompok tani berprestasi, pendamping dan peninjau. 

Dilaporkan bahwa, sebelum berangkat untuk mengikuti Penas, para peserta telah menerima pemantapan pelatihan berbagai kegiatan di kantor BP4KP. “Dari hasil rapat koordinasi yang di panitia penas Provinsi Sumatera utara bahwa perserta dari Kabupaten Simalungun diharapkan untuk banyak mengambil peran berbagai kegiatan di Penas Kabupaten Malang. Disamping itu, kita dari Simalungun merasa bangga, karena Mars KTNA se-Indonesia penciptanya dari Simalungun, yang nantinya akan menerima penghargaan pada kegaiatan Penas,”kata Darwis.(Parulian Doloksaribu)

Akibat Usia Bangunan Sudah Tua Dan Gorong - Gorong Sering Tergerus Air, Masjid Muhammadiyah Di Garut Ambrug

Garut (Lawunews.Com)
Masjid Muhammadiyah yang terletak di kampung Lio kelurahan Ciwalen Kecamatan Garut Kota Kabupaten Garut,Jawa Barat ambrug di bagian ruangan dalam yang sehari-hari dipakai untuk menjalankan ibadah dan kegiatan umat Islam.

Ambrugnya masjid tersebut diakibatkan karena usia masjid yang sudah cukup tua  dan gorong-gorong yang berada di bawah ruangan masjid terus tergerus oleh aliran air.

Hal tersebut disampaikan oleh Samyid Harja salah satu pengurus DKM (Dewan Kesejahteraan Masjid) Muhammadiyah keluarahan Ciwalen Kabupaten Garut.

“Karena gorong - gorong di bawah masjid terkena gerusan air, apalagi di musim hujan, aliran airnya cukup besar  dan juga karena usia masjid ini sudah cukup tua, masjid ini dibangun selesai pada tahun 1962,” terang Samyid saat ditemui di masjid Muhammadiyah, Rabu (28/5/2014).

Samyid juga mengatakan, saat kejadian berlangsung pada pukul 10.00 WIB beruntung tidak ada korban jiwa, namun saat peristiwa terjadi ada satu orang yang terperosok dan berhasil di evakuasi.

Samyid juga berharap kepada pemda Garut agar segera membantu untuk memperbaikinya, apalagi sebentar lagi akan memasuki bulan suci Ramadhan.

“Saya sangat berharap ada perbaikan secepatnya, kan sebentar lagi mau masuk bulan ramadhan,” terangnya.

Hal senada juga di sampaikan Edi selaku Kepala UPTD SDAP Garut,bahwa bangunan masjid ini memang sudah tua, lalu di bawah masjid ada saluran air yang besar, sehingga pondasi masjid pun tergerus oleh air, menurutnya  kerugian di perkirakan sekitar 200 s/d 250 juta rupiah.

“mudah-mudahan pemerintah segera memperbaikinya, karena masjid ini merupakan masjid terbesar di Garut dan paling banyak mustami nya, bahkan masjid ini juga sangat terkenal,” ungkapnya saat meninjau kelokasi.

Sementara itu Agus yang menjabat sekretaris Lurah setempat mengatakan, pihaknya sudah melaporkan kejadian tersebut kepada unsur muspika setempat dan BPBD Kabupaten Garut meskipun baru secara lisan.

Diakuinya, sebelumnya Bupati Garut Rudi Gunawan sempat berkunjung ke masjid tersebut dan sudah disampaikan bahwa Masjid ini dalam keadaan rawan bencana, mengingat halaman samping masjid sudah tergerus air.

“Kemarin-kemarin sempat disampaikan ke Pa Bupati, saat beliau berkunjung kesini, tapi kalau kejadiannya separah ini Pa Bupati juga akan kaget. Apalagi lingkungan di sini kalau musim hujan sering terjadi banjir hingga ke  jalan,” katanya. (Pras)

Panglima TNI Resmikan Media Center Puspen TNI

Puspen TNI (Lawunews.Com)
Panglima TNI Jenderal TNI Dr. Moeldoko meresmikan penggunaan Media Center Puspen TNI yang berada di dalam Komplek Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur. Peresmian tersebut ditandai dengan pengguntingan pita dan penandatanganan prasasti oleh Jenderal TNI Moeldoko disaksikan para Pejabat Teras Mabes TNI, Pemimpin Redaksi dan Wartawan dari Media Cetak dan Elektronik, Rabu (28/5/2014).
 
Diresmikannya Media Center Puspen TNI adalah untuk mendukung pelaksanaan tugas-tugas Pusat Penerangan TNI di dalam mentransformasikan informasi penerangan TNI, baik ke dalam maupun ke luar institusi TNI

Disamping itu, Media Center ini sebagai wahana pelayanan informasi terkait dengan kebijakan-kebijakan TNI yang berbasiskan teknologi informasi dan komunikasi serta tempat berkumpulnya mitra kerja berbagai kalangan media dalam rangka penyerapan  maupun penyebaran informasi kegiatan TNI.

Dalam sambutannya Panglima TNI mengatakan, berangkat dari derasnya pengaruh global, pandangan, tinjauan realitas, peran dan tugas, terbetik dalam pikiran Panglima TNI, dan mungkin mimpi ditengah harapan bila TNI memiliki kemampuan media. Mimpi itu baru dapat direalisasikan oleh Kapuspen TNI, sebatas dengan dibangunnya Media Center Puspen TNI, dengan empat pungsi didalamnya yaitu Media Monitoring, Media Analysis, Perpustakaan dan Press Room.
 
Panglima TNI berangan-angan bahwa mimpi itu menjadi harapan bila Media Center Puspen TNI TNI dapat dikolaborasikan dengan jajaran media se-Indonesia, menjadi suatu kekuatan social struggle bangsa Indonesia dalam perjuangan memenangkan wacana. Media massa Indonesia harus mampu menentukan atau to define realitas, melalui pemakaian kata-kata yang terpilih dalam military campaigne, untuk menjaga dan memelihara stabilitas, serta kedaulatan NKRI, khususnya diperbatasan negara.
 
Fasilitas yang tersedia di ruangan Media Center tersebut antara lain : Media Monitoring, digunakan memonitor pemberitaan media elektronik/TV berkaitan dengan kegiatan TNI. Media Analysis, sebagai sarana memonitor dan menganalisis isi pemberitaan (content analysis) dilengkapi dengan Website TNI, Website Media Monitoring TNI, Website Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) serta aplikasi media sosial baik Twitter, Youtube dan Facebook.  
 
Perpustakaan, dilengkapi buku-buku umum dan media massa yang dapat diakses anggota TNI maupun wartawan serta dilengkapi dengan e-book yang dapat diakses melalui komputer dan saat ini sudah tersedia 5.000 e-book. Press room, dilengkapi dengan telephone, Fax, Komputer dan Printer serta fasilitas Wifi untuk mengirimkan berita melalui internet. Press Room ini dapat digunakan oleh rekan-rekan wartawan untuk membuat berita, baik pada saat meliput kegiatan di Mabes TNI maupun di luar kegiatan TNI sehari-hari.
 
Dengan tersedianya sarana dan prasarana Media Center tersebut, diharapkan dapat dijadikan sebagai wahana untuk menyerap informasi dari berbagai kalangan, mengolah data dan selanjutnya dilakukan analisa dalam rangka mendukung pelaksanaan tugas pokok TNI. Tidak kalah penting adalah sebagai upaya pembangunan opini positif TNI, sehingga dapat terus terpelihara dengan baik.
 
 Autentikasi :
Kapuspen TNI, Mayjen TNI M. Fuad Basya

Koprasi Warga Cimahi Mandiri Menggelar RAT Tepat Waktu

Cimahi (LawuPost)  Koperasi yang sehat dan baik adalah Koperasi yang mampu melaksanakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) tepat waktu, dan Rap...