Wednesday, June 4, 2014

SMA Informatika Ciamis Berbasis Informatika Setara D2

Ciamis (Lawunews.Com) 
SMA Informatika Ciamis yang beralamat di Jalan Bojonghuni No.9 Maleber Ciamis menjadi salah satunya Sekolah Menengah Atas Swasta di Kabupaten Ciamis yang berbasis informatika setara D2 terakreditasi A. SMA Informatika mempunyai visi menjadi sekolah unggulan, religious, berdaya saing global dengan tidak meninggalkan kearifan lokal pada tahun 2020.

Dengan didukung oleh Sumber Daya Manusia dan formasi guru lulusan S1 dan S2, fasilitas, infrastruktur dan metode pembelajaran yang kondusif, maka SMA Informatika Ciamis memfokuskan pada kegiatan pendidikan yang religious, kreatif dan inovatif sehingga menghasilkan lulusan yang mahir tekhnologi, mandiri, menciptakan lapangan pekerjaan serta mampu mentransformasikan dan mengembangkan ilmu tekhnologi informasi.

Berdiri sejak tahun 2002 mengawali hanya 2 kelas, kini SMA informatika memiliki 20 kelas dengan program penjurusan IPA dan IPS. Berbekal kelebihan yang tidak dimiliki oleh SMA lain maka prosfek lulusan SMA Informatika Ciamis banyak dibutuhkan dan siap bersaing di dunia kerja, instansi pemerintah, perusahaan swasta, BUMN/BUMD maupun lembaga lainnya dan lulusan SMA Informatika Ciamis diterima di Perguruan Tinggi Negeri ataupun Perguruan Tinggi Swasta.

Demikian disampaikan Kepala Sekolah SMA Informatika Ciamis, Drs. H. Asep DK, M.Pd sewaktu disambangi Awak Media pada prosesi pengumuman pelulusan, Selasa  (20/5) di Mesjid Jami Kampus SMA Informatika Ciamis. Menurutnya, alhamdulillah siswa SMA Informatika lulus 100% dengan hasil yang memuaskan.

Setelah pelulusan, lanjut H Asep, pihaknya saat ini mempersiapkan diri untuk Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk tahun ajaran 2014/2015 untuk siswa/siswi SMP dan MTs. “Saat ini dari mulai tanggal 10 Maret sampai dengan 12 Juli SMA Informatika membuka program rekrutmen siswa potensial (RSP) untuk siswa siswi yang memiliki prestasi, mendapatkan potongan dana sumbangan pendidikan (DSP) hinga 100%.  Selain itu disediakan pula beasiswa baca tulis al-quran, beasiswa akademik dan komputer serta beasiswa prestasi olahraga dan seni, “kata H Asep.

Program-program yang ada di SMA Informatika, beber H Asep, meliputi program keimformatikaan dan program exstrakulikuler. Program keinformatikaan diantaranya Manajemen Informatika meliputi Autocad dan Modelling 3D, Photoshop, Corel Draw, Akuntansi Komputer (Myob), Visual Bassic and Access, HTML dan PHP, Animasi dan Multimedia, Operator perkantoran Ms.word dan Excel. Tekhnik Informatika meliputi perakitan komputer, instalasi software, robotika, instalasi jaringan, budi pekerti, Bahasa Jepang, algoritma dan pascal, java script dan android, program aplikasi keinformatikaan dan kewirausahaan.

Program ekstrakulikuler diantaranya OSIS, robotika, japanese club, format bikers, pramuka, bocah lab dan komunitas android, accounting club, format jurnalis, bola voli, PMR, english club, IRMA, bola basket, paduan suara dan vokal, futsal, pencinta alam, sepak bola dan polisi pelajar.

“Untuk mekanisme PPDB sendiri semua pendaftar mengisi formulir yang telah disediakan oleh panitia. Siswa yang mendaftarkan diri adalah siswa SMP/Mts kelas IX. Pendaftaran hanya dilakukan sendiri dengan hanya membawa bukti buku raport  dan biaya pendaftaran gratis. Hasil seleksi peringkat 1 mendapatkan potongan DSP 100%, peringkat 2-5 mendapatkan potongan DSP 50%, peringkat 6-10 mendapatkan potongan DSP 30% dan untuk kategori khusus mendapatkan beasiswa pendidikan 1-3 tahun, “kata H. Asep didampingi Ketua Yayasan Pendidikan Bina Nusantara SMA Informatika Ciamis, Tatang Djauhari.

Salah satu orang tua murid, Komarudin (36) warga Desa Sukamulya Kecamatan Baregbeg Kabupaten Ciamis ketika di tanya Media Bangsa perihal motivasi menyekolahkan anaknya di SMA Informatika Ciamis, Sabtu (17/5) sewaktu megikuti pendaftaran gelombang 3 di Kampus SMA Informatika Ciamis mengatakan, bahwa keprcayaan dirinya untuk menyekolahkan anaknya di SMA Informatika Ciamis didasari atas kemauan dari anaknya sendiri dan dikauinya salah satu tetangganya Lusi (19) merupakan salah satu alumni dari SMA Informatika Ciamis saat ini  sudah bekerja di perusahaan wara laba (indomart) di Kecamatan Kawali.

Hal senada diungkapkan Alfin (20) salah satu lulusan SMA Infomatika Ciamis. Berbekal ilmu yang diserap dari SMA Informatika saat ini diriny bekerja di salah satu perusahaan elektronik yang ada di Kota Tasik dan sepulang dari bekerja dirinya suka diminta tolong walau hanya untuk sekedar membetulkan peralatan komputer dirumah tetangganya. (Mamay)




No comments:

Koprasi Warga Cimahi Mandiri Menggelar RAT Tepat Waktu

Cimahi (LawuPost)  Koperasi yang sehat dan baik adalah Koperasi yang mampu melaksanakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) tepat waktu, dan Rap...