Friday, March 28, 2014

78 Prajurit TNI Perkuat ke Lokasi Kebakaran Hutan di Dumai

Satgaspen (Lawunews.Com) 
Komandan Satgas Penanggulangan Bencana (Dansatgas PB) Asap Riau yang kesehariannya menjabat sebagai Komandan Korem 031/WB, Brigjen TNI Prihadi Agus Irianto memerintahkan jajarannya untuk melaksanakan pergeseran pasukan guna membantu pasukan TNI yang sudah ada, dalam mengatasi kebakaran hutan dan lahan di wilayah Dumai dan sekitarnya. 

Menurut Dansatgas PB Asap Riau, pergeseran 78 Prajurit TNI adalah untuk memperkuat pasukan TNI yang sudah ada serta berdasarkan pertimbangan dari pimpinan TNI/ Polri dan BNPB yang ada di Posko Satgas  terpadu Penanggulangan Bencana Asap setelah meninjau lokasi kebakaran di Kota Dumai, Kabupaten Bengkalis.  

Pergeseran personel TNI dilakukan dengan dua tahap.  Pertama, pada Rabu siang (26/3/2014) sebanyak 50 prajurit TNI dari wilayah Minas ke Desa Pelintung / Kota Dumai, yang berjarak kurang lebih 160 Km, dipimpin oleh Kapten Arm Wawan. 

Kedua, Kamis dini hari (27/3/2014) sebanyak 28 prajurit TNI dari daerah Perawang ke Makodim 0303/Bkls  yang berjarak kurang lebih 190 Km, dipimpin Letnan dua Czi Bayu. 

Total prajurit TNI yang bertugas di wilayah Dumai, Pelintung, Kabupaten Bengkalis Provinsi Riau menjadi 475 personel. 

“Diharapkan dengan penambahan prajurit TNI ini dapat mengatasi kebakaran hutan dan lahan yang terjadi di wilayah tersebut”, kata Brigjen Agus Irianto.  

Sementara itu, Wadansatgas Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) Riau, Mayjen TNI Iskandar M. Sahli, S.E. beserta rombongan yang terdiri dari Kapolda Riau Brigjen Pol Condro Kironi SIP.SIK. dan Sekda  Provinsi Riau  Zaini Ismail meninjau langsung lokasi lahan kebakaran hutan di Kabupaten Bengkalis dan Siak, Pekanbaru. 

Peninjauan langsung ini dilakukan berdasarkan dari laporan evaluasi yang diterima di Posko Satgas  bahwa kondisi di wilayah Kabupaten Bengkalis dan Siak masih terjadi kebakaran hutan dan lahan yang bisa dikatakan parah, serta sulit dipadamkan, walaupun pasukan dari prajurit-prajurit TNI yang ditugaskan memadamkan api dan asap tiap hari bekerja keras tanpa lelah dengan kondisi yang ada.

Autentikasi :
Dansatgaspen, Kolonel Inf Bernardus Robert

No comments:

Koprasi Warga Cimahi Mandiri Menggelar RAT Tepat Waktu

Cimahi (LawuPost)  Koperasi yang sehat dan baik adalah Koperasi yang mampu melaksanakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) tepat waktu, dan Rap...